Apa Itu Certification Authority dan Fungsinya dalam Keamanan Digital

(certificate) authority

Jaringan internet merupakan labirin yang penuh liku dengan lingkup yang sangat luas. Untuk itu, diperlukan jaminan keamanan digital seperti certificate authority bagi pengguna internet yang hendak mengakses ke dalam sebuah situs atau web. 

Banyak pengguna internet tentu ingin pengalaman berselancar dengan aman. Oleh karena itu keamanan yang terjamin saat berkunjung ke sebuah situs menjadi salah satu hal penting yang dipertimbangkan oleh banyak orang.

Mengakses ke dalam website yang diakui tentu meningkatkan kepercayaan dari pengguna yang sering masuk ke dalam situs terkait. Dalam hal ini, Certification Authority atau CA menjadi salah satu landasan kepercayaan setiap orang saat berada di dunia maya. 

Namun, apa sebenarnya Certification Authority serta apa saja fungsi-fungsi utamanya dalam menunjang keamanan digital? Simak keseluruhan pembahasan lengkapnya dalam pembahasan artikel berikut ini.

Apa Itu Certification Authority?

Certification Authority adalah sebuah entitas atau badan yang memiliki tugas dalam menerbitkan sertifikat digital yang valid untuk sebuah situs atau objek digital lainnya.

Dengan kata lain, adanya Certification Authority sendiri memberikan jaminan keamanan bagi setiap pengunjung yang datang mengakses ke dalam situs tersebut. Selain itu, adanya Certification Authority juga dapat meningkatkan kredibilitas dari situs dan web terkait.

Hal ini membuat tingkat kepercayaan para pengunjung website semakin meningkat. Pengunjung akan merasa selalu aman saat mengakses ke dalam situs tersebut berkat keberadaan Certification Authority.

Peran Penting Certification Authority

Sebagai salah satu entitas yang memberikan jaminan keamanan digital pada sebuah situs web, certificate authority memiliki berbagai peran yang cukup penting dalam dunia digital. 

Untuk memberikan gambaran tentang peran-peran penting dari Certification Authority, Anda bisa menyimak pembahasannya sebagai berikut.

1. Mendukung Keamanan Data Digital

Selain mengharapkan situs yang ramai diakses oleh banyak pengunjung, pemilik situs juga harus memastikan jika keamanan data digital. Hal ini agar data situs dapat terjaga dari kebocoran seperti yang marak terjadi belakangan ini. 

Inilah salah satu peran Certification Authority yang cukup krusial, sehingga mampu memberikan dukungan keamanan data digital yang terjamin.

2. Membangun Kepercayaan Digital

Certification Authority memberikan validasi dengan menerbitkan sertifikat digital layaknya notaris dalam kehidupan nyata. Hal tersebut tentu dapat membentuk kepercayaan yang tinggi pada setiap orang yang berkunjung ke dalam sebuah situs. 

Kepercayaan digital yang nyata ini tentu menciptakan ekosistem digital yang diharapkan oleh banyak orang.

3. Melindungi dari Risiko Cyber Crime

Cyber crime masih menjadi momok menakutkan bagi kebanyakan orang, khususnya Anda yang gemar berselancar di dunia maya. Memahami hal tersebut, kehadiran certificate authority dapat mencegah dan melindungi setiap orang yang mengakses situs dari risiko cyber crime.

Fungsi Certification Authority

Pada dasarnya, Certification Authority diketahui memiliki beberapa fungsi yang beragam dalam rangka menjaga dan melindungi keamanan digital. 

Penting bagi Anda untuk memahami apa saja fungsi vital dari Certification Authority seperti yang akan diulas selengkapnya di bawah ini.

1. Validasi Identitas

Proses transaksi saat ini kian mudah karena dapat dilakukan tanpa perlu tatap muka dan dilakukan secara digital. Namun, bayang-bayang penipuan digital menghantui pihak-pihak yang melakukan transaksi digital. 

Dengan adanya certificate authority, validasi identitas dapat dilakukan agar memastikan kedua belah pihak terjamin keasliannya. Hal tersebut mampu mencegah adanya penyalahgunaan identitas yang dapat merugikan banyak pihak.

Selain itu, validasi identitas juga diperlukan untuk melihat jika sebuah situs memiliki kepemilikan yang sah. Anda dapat melihat tanda gembok pada sebuah situs untuk memastikan jika situs tersebut sudah tervalidasi oleh Certification Authority.

2. Menerbitkan & Mengelola Sertifikat Digital

Certification Authority juga diketahui memiliki fungsi utama sebagai otoritas pihak ketiga yang memiliki kewenangan dalam mengelola hingga menerbitkan sertifikat digital. Sertifikat tersebut digunakan untuk memastikan jika sebuah situs atau web tervalidasi. 

Untuk menjamin keamanannya, CA memiliki prosedur verifikasi identitas yang sangat ketat supaya sertifikat digital dapat diterbitkan. Hal ini tentu menjaga kerahasiaan data dari setiap pihak yang terkait.

3. Menjaga Kunci Publik

Dalam dunia digital, kunci publik menjadi salah satu alat yang memiliki peluang untuk disalahgunakan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab. 

Untuk mencegah hal tersebut di sinilah fungsi penting lainnya dari certificate authority dalam menjaga kunci publik. Otoritas yang satu ini akan memastikan jika setiap kunci publik memiliki pemilik yang sah sehingga potensi penyalahgunaan kunci publik yang bukan pemilik aslinya dapat dihindari.

Jenis-jenis Certification Authority

Setelah memahami definisi dan pengertian, peran-peran penting hingga fungsinya, kurang lengkap jika Anda tidak memahami jenis-jenis dari Certification Authority

Untuk melengkapi pembahasan dalam artikel kali ini, berikut ini jenis-jenis Certification Authority yang perlu Anda ketahui.

1. SSL atau Secure Sockets Layer

Secure Socket Layer (SSL) adalah salah satu jenis umum Certification Authority dari berbagai jenis yang ada. Dewasa ini situs yang memiliki kredibilitas yang tinggi menjadi salah satu pilihan saat orang-orang hendak mengakses ke dalam situs tersebut. 

SSL diketahui digunakan untuk memastikan jika pemilik situs valid melalui verifikasi identitas.

2. Code Signing

Code Signing adalah Certification Authority yang kerap dijumpai saat Anda hendak mengunduh aplikasi-aplikasi yang Anda  inginkan dalam sebuah situs. 

Selain memastikan keaslian dari file unduhan yang tersedia di dalam situs tersebut, sertifikat digital yang satu ini juga memastikan jika berkas yang hendak Anda unduh tersebut bebas dari malware dan virus.

Kesimpulannya, dengan berbagai ancaman siber yang mengintai, proses transaksi dan komunikasi yang dilakukan secara digital tentu harus dapat terjamin keamanannya.

Optimalkan Keamanan Digital dengan Ekosistem Privy

Untuk jaminan keamanan digital yang jauh lebih maksimal, pastikan optimalkan keamanan digital Anda dengan mengimplementasikan ekosistem Privy

Sebagai salah satu platform digital yang diakui secara hukum, Privy memastikan setiap transaksi digital, penandatanganan digital hingga verifikasi digital dapat dilakukan dengan mudah namun tetap mengikuti regulasi dan aturan yang ada.

Memercayakan keamanan data digital pada platform yang tepat seperti Privy tentu menjadi solusi tepat untuk segala macam urusan yang berkaitan dengan sertifikasi digital seperti certificate authority

Privy telah dipercaya oleh lebih dari 65 juta pengguna terverifikasi dan 155.000+ perusahaan yang menjadi pelanggan. Hanya butuh 1 menit saja, Anda sudah bisa menandatangani dokumen elektronik. Privy memastikan dokumen Anda aman, sah, dan mudah dikelola. 

Mengapa Pilih Privy?

  • Legalitas Terjamin: Tanda tangan elektronik Privy dilengkapi Sertifikat Elektronik yang diakui oleh pemerintah.
  • Keamanan Tingkat Tinggi: Data Anda dilindungi dengan teknologi enkripsi canggih.
  • Efisiensi Waktu dan Biaya: Proses administrasi lebih cepat tanpa mengurangi legalitas.

Tunggu apa lagi? Segera implementasikan ekosistem Privy untuk menciptakan keamanan digital Anda!

Frequently Asked Questions

  1. Apa yang dimaksud dengan Certification Authority?

Certification Authority adalah lembaga atau organisasi terpercaya yang berperan dalam mengeluarkan sertifikat digital yang sah untuk memastikan keamanan dan keandalan sebuah situs web.

  1. Bagaimana cara kita mengetahui bahwa sebuah situs telah disetujui oleh Certification Authority?

Anda bisa memperhatikan simbol gembok yang muncul di bilah alamat browser, yang menandakan bahwa identitas situs tersebut terverifikasi dan koneksinya telah dienkripsi.

  1. Apa peran utama dari sertifikat digital yang dikeluarkan oleh Certification Authority?

Peran utamanya adalah untuk memverifikasi identitas pemilik situs, mengatur kunci publik, serta menjamin bahwa transaksi digital dilakukan dengan aman dan tanpa penipuan.

  1. Bagaimana Certification Authority membantu melindungi kunci publik pengguna?

Certification Authority memastikan bahwa setiap kunci publik terkait dengan pemilik yang benar sehingga tidak dapat disalahgunakan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.

Tinggalkan Balasan